Lapas Permisan Nusakambangan Kedatangan Kepala Biro Pengelolaan BMN

    Lapas Permisan Nusakambangan Kedatangan Kepala Biro Pengelolaan BMN
    Lapas Permisan Nusakambangan Kedatangan Kepala Biro Pengelolaan BMN

    Cilacap - Lapas Kelas IIA Permisan Nusakambangan Kanwil Kemenkumham Jateng kedatangan Kepala Biro Pengelolaan BMN Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham RI  (29/9/2022). 

    Setelah menghadiri kunjungan kerja di Pulau Nusakambangan dalam rangka peninjauan dan evaluasi progres pembangunan Tiga Lapas Baru dan Rumah Dinas Lanjutan di Nusakambangan Tahun Anggaran 2022 dan juga Trabas (Off-Road) di Pantai Bantar Panjang. Kepala Biro Pengelolaan BMN Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham RI dan rombongan melanjutkan perjalanan ke beberapa tempat di Pulau Nusakambangan dan terakhir berkunjung ke Lapas Permisan Nusakambangan. 

    Kepala Lapas Kelas IIA Permisan Nusakambangan Mardi Santoso juga memperkenalkan beberapa hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) kepada Karo Pengelolaan BMN di Galeri Wijayakusuma Lapas Permisan. Galeri Wijayakusuma Lapas Permisan merupakan tempat untuk menampilkan hasil karya WBP Lapas Permisan seperti, batik, keset, kerajinan tangan, dan lain-lain. Terlihat beberapa pengunjung sangat antusias melihat hasil karya dari WBP tersebut.

    Selepas melihat hasil karya dari WBP di Galeri Wijayakusuma, Karo Pengelolaan BMN (Novita Ilmaris) dan Rombongan menikmati jamuan makan di Aula Lapas Permisan yang juga merupakan hasil olahan masakan dari Warga Binaan yang sudah diberi pelatihan kemandirian memasak. Di sela jamuan makan tersebut juga ditampilkan musik dari Vermis Band yang beranggotakan WBP yang memiliki keahlian dalam bidang musik, selain itu ada rombongan yang juga ikut menyumbangkan suaranya dengan diiringi musik dari Vermis Band yang menambah suasana keakraban dalam kunjungan tersebut.

    Kepala Biro Pengelolaan BMN sangat mengapresiasi program kemandirian yang ada di Lapas Permisan tersebut. 

    "Hasil karya warga binaan yang terdapat di Galeri Wijayakusuma, keterampilan memasak WBP, serta penampilan apik dari Vermis Band yang mampu menghidupkan suasana di Lapas Permisan merupakan bukti bahwa proses pembinaan narapidana di Lapas Permisan berjalan dengan baik dan diharapkan dapat ditingkatkan terus-menerus untuk mencapai hasil terbaik", terang Novita

    lapas bmn biro bmn karo ditjenpas
    YOWAN

    YOWAN

    Artikel Sebelumnya

    KaSubsi BKD:Taruna Poltekip 53 Wajib Menjadi...

    Artikel Berikutnya

    Plt Kalapas Karanganyar kuti Rapat Peninjauan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J MINUSCA CAR Terima Penghargaan Environmental Penghargaan Penjagaan Lingkungan Terbaik
    Jelang Nataru Pusziad Gelar Latihan Terpadu Bahaya Bahan Peledak & Nuklir Biologi Kimia Bersama Bandara Internasional Soekarno-Hatta
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Rakor Pimpinan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan  Bersama Tim Desk Koordinasi Pilkada Serentak Kemenkopolkam
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?

    Ikuti Kami